Jadwal dan Persyaratan Penerimaan Calon Taruna atau Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) Tahun Akademik 2018/2019. Berikut ini informasi pengumuman Jadwal dan Persyaratan Penerimaan Calon Taruna atau Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) Tahun Akademik 2018/2019
I. Persyaratan Calon Taruna atau Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) Tahun Akademik 2018/2019
A. Persyaratan Umum Calon Taruna atau Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) Tahun Akademik 2018/2019
1. Warga Negara Indonesia (WNI);
2. Pria/Wanita
3. Siswa kelas XII atau lulusan SMA/MA jurusan IPA ;
a. SMA jurusan IPA;
b. Madrasah Aliyah jurusan IPA;
c. SMK TI Bidang Keahlian Teknologi Informasi dan Komunikasi:
1) Program Keahlian Teknik Komputer dan Informatika, Kompetensi Keahlian :
· Rekayasa Perangkat Lunak;
· Teknik Komputer dan Jaringan; dan
· Sistem Informatika, Jaringan dan Aplikasi.
2) Program Keahlian Telekomunikasi, Kompetensi Keahlian Teknik Jaringan Akses Telekomunikasi.
4. Nilai Matematika dan Bahasa Inggris (teori/pengetahuan/wajib) masing-masing minimal 80, pada semester IV dan V ;
5. Usia minimal 17 tahun dan tidak melebihi dari 21 tahun pada tanggal 31 Desember 2018;
6. Sehat jasmani dan rohani tidak buta warna serta tidak cacat fisik dan mental;
7. Bagi pria tidak bertato/bekas tato dan tidak ditindik/bekas tindik telinganya atau anggota badan lainnya, kecuali yang disebabkan oleh ketentuan agama/adat;
8. Bagi wanita tidak bertato/bekas tato dan tidak ditindik/bekas tindik anggota badan lainnya selain telinga;
9. Belum pernah menikah dan bersedia tidak menikah selama mengikuti pendidikan di STSN;
10. Tidak pernah putus studi/cfrop out (DO) dari Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) dan atau Sekolah Kedinasan Pemerintah lainnya;
11. Tidak sedang menjalani Ikatan Dinas dengan instansi lain;
12. Bersedia mematuhi peraturan STSN dan menandatangani Surat Perjanjian Ikatan Dinas (SPID)
B. Persyaratan Administrasi Calon Taruna atau Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) Tahun Akademik 2018/2019
1. Asli surat lamaran kepada Ketua STSN ditulis tangan dengan tinta hitam, bermaterai Rp. 6.000,-;
2. Fotokopi rapor semester IV dan V dan lembar identitas diri pada rapor yang telah dilegalisir dan ditandatangani oleh Kepala Sekolah bersangkutan;
3. Asli surat keterangan konversi nilai rapor skala 0-100 yang telah dilegalisir dan ditandatangani oleh Kepala Sekolah bersangkutan (bila nilai rapor menggunakan skala huruf);
4. Fotokopi Ijazah/Transkrip Nilai Ujian Nasional (NUN) yang telah dilegalisir dan ditandatangani oleh Kepala Sekolah bersangkutan (bila lulus tahun sebelumnya)
5. Asli Surat Keterangan Mengikuti Ujian Nasional yang ditandatangani oleh Kepala Sekolah/pejabat yang berwenang bagi Pelamar Kelas XII SMA/sederajat.
6. Asli SKCK dari Kepolisian Sektor (Polsek) setempat;
7. Asli Surat Pernyataan yang ditandatangani oleh pelamar dan diketahui oleh orang tua/wali yang menyatakan sanggup tidak menikah selama mengikuti pendidikan dan sanggup mengganti biaya pendidikan apabila melanggar, bermaterai Rp. 6.000,- (contoh format disediakan panitia);
8. Asli Surat Keterangan Berbadan Sehat dari Puskesmas/rumah sakit;
9. Asli Surat Keterangan Belum Pernah Menikah dari Kepala Desa/Kelurahan setempat;
10. Fotokopi identitas diri berfoto seperti KTP atau SIM atau Kartu Pelajar;
11. Fotokopi KK (Kartu Keluarga);
12. Pas foto berwarna terbaru (3 bulan terakhir) ukuran 4x6 cm sebanyak 2 lembar, berlatar belakang merah;
13. Membayar biaya pelaksanaan seleksi SKD BKNsesuai PP no 63 tahun 2016 sebesar Rp. 50.000,- (lima puluh ribu rupiah) per peserta bagi yang akan mengikuti SKD.
II. Tahapan Seleksi Penerimaan Calon Taruna atau Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) Tahun Akademik 2018/2019
Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru STSN menggunakan sistem gugur pada setiap tahap seleksi, maka hanya peserta seleksi yang lulus setiap tahap seleksi yang dapat mengikuti tahap seleksi selanjutnya.
· Pendaftaran Online di situs https://sscndikdin.bkn.go.id dan https://stsn-nci.ac.id/spmb
· Daftar Ulang SPMB
· Seleksi Tahap I : TKD BKN
· Seleksi Tahap II : Tes Akademik
· Seleksi Tahap III – A : Tes Psikologi
· Seleksi Tahap III – B : Tes Tertulis CT dan MI
· Seleksi Tahap IV : Wawancara
· Seleksi Tahap V-A : Tes Kebugaran (samapta)
· Seleksi Tahap V-B : Tes Kesehatan dan MMPI
· Seleksi Tahap VI : Pantukhir
· Daftar Ulang Calon Mahasiswa
III. Lokasi Pelaksanaan Seleksi Calon Taruna atau Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) Tahun Akademik 2018/2019
Seleksi akan dilaksanakan di Jakarta/Bogor, Yogyakarta, Banjarmasin dan Makassar.
IV. Waktu Pendaftaran Dan Pengiriman Berkas Calon Taruna atau Mahasiswa Baru Sekolah Tinggi Sandi Negara (STSN) Tahun Akademik 2018/2019
B. Waktu pendaftaran online di stsn-nci.ac.id/spmb mulai tanggal 10 April 2018 pukul 16.00 WIB sampai dengan tanggal 30 April 2018. *) C. Untuk lokasi pendaftaran Jakarta/Bogor : berkas diberikan pada saat daftar ulang;
D. Untuk lokasi pendaftaran Yogyakarta, Makassar, dan Banjarmasin : berkas di-up load melalui portal STSN setelah melakukan pembayaran TKD;
E. Berkas yang disampaikan antara lain:
· Formulir pendaftaran STSN;
· Fotocopy Kartu Keluarga (KK);
· Fotocopy raport semester IV dan V
· Fotocopy halaman depan raport.
F. Peserta yang lulus sampai dengan tahap III Tes Psikologi, Wajib membawa berkas sebagaimana yang terdapat dalam Persyaratan Administrasi pada Seleksi Tahap IV - Wawancara.
*) Perubahan jadwal dan informasi lainnya akan disampaikan secara resmi melalui website SPMB STSN .
Baca Juga Info Lainnya:
1. Informasi Pendaftaran Politeknik Keuangan Negara PKn STAN Tahun 2018/2019 (disini) 2. Informasi Pendaftaran Sekolah Tinggi Ilmu Statistik STIS Tahun Akademik 2018/2019 (disini) 3. Informasi Pendaftaran Sekolah Tinggi Sandi Negara STSN. Tahun 2018/2019 (disini) 4. Informasi Pendaftaran Akademi Imigrasi (AIM) / POLTEKIM Tahun 2018/2019, (disini) 5. Informasi Pendaftaran Akademi ilmu pemasyarakatan (AKIP) / POLTEKIP Tahun 2018/2019 (disini) 6. Informasi Pendaftaran Sekolah Tinggi Meteorologi Klimatologi, dan Geofisika (STMKG) Tahun 2018/2019 (Disini) 7 Informasi Pendaftaran Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Tahun 2018/2019 (disini) 8. Informasi Pendaftaran Sekolah Kedinasaaan di lingkungan Kementerian Perhubungan Tahun 2018/2019 (disini) 9. informasi Pendaftaran Sekolah Tinggi Intelejen Negara STIN Tahun 2018/2019 --Disini--
Demikian informasi tentang Jadwal dan Persyaratan Pendaftaran Calon Taruna (Catar) / Calon Mahasiswa Baru STSN 2018/2019. Terima kasih semoga membantu. Selamat berikhtiar semoga berhasil
0 Response to "JADWAL DAN PERSYARATAN PENERIMAAN CATAR STSN 2018/2019"
Post a Comment